June 24, 2015

Jaksa Panggil Kadiskes Kampar, Kasi Intel: Hanya Masalah Lalat!


BeritaKampar.com, Kesehatan - Kejaksaan Negeri (Kejari) Bangkinang Kabupaten Kampar memanggil Kepala Dinas (Kadiskes) Kampar. Kadiskes, Herlin Ramola datang bersama staf dengan membawa sekoper dokumen, Senin (22/6/15).

Keduanya terlihat memasuki ruangan Kasi Intel, sampai di dalam ruangan tersebut pintu rungan langsung di tutup serta  dikunci, kuat indikasi seperti ada pemeriksaan. Namun anehnya saat Kasi Intel, Marel Lasargi SH,MH dikonfirmasi,  dia mengaku tidak ada pemanggilan terhadap pejabat kesehatan tersebut.  Namun hanya dia hanya mau konsultasi masalah lalat yang banyak di Kantor Kejari. Ada apa?

“Mereka bukan kita panggil. Hanya konsultasi dengan masalah lalat, yang lagi banyak di Kantor Kejari Bangkinang,” ujar Kasi Intel dengan santai.

Apa yang di sampaikan oleh kasih intel ini sangat kita sayangankan mengapa harus di tutup-tutupin, kalau memang ada pemetriksan yang di lakukan oleh kejaksaan apa slahnya.kan semua sesuai aturan yang berlaku.   

Sedangkan di kesempatan terpisah, staf Kadiskes yang merupakan istri ajudan Bupati kampar mengakui adanya pemanggilan oleh Kasi Intel. “Ya, kita kesini karena ada panggilan dari Kasi Intel,” ujarnya saat ditemui di ruang lobi Kejari.

Sementara dari informasi yang beredar pemeriksaan tersebut terkait laporan indikasi dugaan korupsi pada proyek alkes Kabupaten Kampar yang bersumber dari APBN 2013 senilai Rp. 19 M. Yang di duga masih mengembang dan tak jelas ujung pangkalnya. (kim)