ROKAN HULU, PASIR PENGARAIAN - Masjid Agung Islamic Center Rokan Hulu yang terletak di Kota Pasir Pengaraian menjadi dalah satu pesona tersendiri di Kabupaten Rohan Hulu.
Sejak diresmikan pada tahun 2015 lalu, masjid yang merupakan salah satu bangunan terbaik di Indonesia tersebut selalu dipadati oleh para wisatawan, khususnya pada hari-hari besar, seperti lebaran Idul Fitri.
Pada Idul Fitri 1439 Hijriah tahun ini, Masjid Agung Islamic Center Pasir Pengaraian ini juga masih menjadi salah satu tujuan wisata. Bukan hanya wisatawan yang berasal dari Kabupaten Rokan Hulu saja, melainkan juga wisatawan dari berbagai daerah, seperti Sumatera Barat, Sumatera Utara dan lainnya.
Salah satu wisatawan yang berasal dari Sumatera Utara, Legiman mengatakan sengaja datang ke Kabupaten Rohan Hulu untuk melihat keindahan dan kemegahan Masjid Agung Islamic Center Pasir Pengaraian.
Legiman bahkan memboyong keluarganya untuk datang dan melihat Masjid Agung Islamic Center Pasir Pengaraian. "Saya sama keluarga, bawa anak-anak sama cucu juga," katanya saat ditemui pada H+4 lebaran 1439 Hijriah kemarin.
Kondisi terpadat juga tampak di pintu masuk Menara 99 Masjid Agung Islamic Center Pasir Pengaraian. Dari pantauan awak media, ratusan wisatawan tampak antri untuk bisa naik dan melihat keindahan Kota Pasir Pengaraian dari atas menara yang terlatak di Masjid Agung Islamic Center Pasir Pengaraian.
Sejak hari pertama lebaran, masjid ini tampak sudah dipadati oleh ribuan wisatawan. Kondisi serupa juga masih tampak hingga H+5 lebaran ini. (dow)
source : www.beritarohul.com