BeritaPelalawan.com, Politik - Jelang pilkada Pelalawan yang akan digelar pada Desember mendatang, mulai 1 April kemarin sampai batas waktu yang belum ditentukan, DPC Partai Gerindra membuka penjaringan Balon Cabup dan balon Cawabup secara luas.
Hal ini disampaikan oleh Ketua DPC Partai Gerindra Pelalawan, HM Rusli, pada media ini, Sabtu (11/4/14). Menurutnya, pembukaan penjaringan diberikan pada kader dan simpatisan, Gerindra maupun diluar parpol Gerindra.
“Ya, pembukaan penjaringan ini kita buka seluas-luasnya, baik untuk kader, simpatisan Gerindra maupun di luar parpol,” ujar Rusli didampingi Ketua Fraksi Gerindra DPRD Pelalawan, Faizal SE dan sejumlah pengurus Partai Gerindra lainnya.
Pada kesempatan tersebut, anggota DPRD Riau yang merupakan kader dari Partai Gerindra, Husni Thamrin, secara resmi mendaftarkan diri menjadi bakal calon Bupati Pelalawan periode 2015-2020.
Ketua Fraksi DPRD Gerindra Riau itu sampai ke kantor DPC Gerindra didampingi para pengurus dan anggota DPRD Partai Gerindra Kabupaten Pelalawan. Begitu sampai ke kantor partai Gerindra, Husni Tamri disambut lansung Ketua DPC Gerindra Pelalawan H. M. Rusli, dan ketua Panitia penjaringan, Aidil dan langsung masuk ke ruangan pendaftaran serta mengisi formulir pendaftaran. Beberapa menit saja Husni Tamrin mengisi dan menandatangani pormulir pendaftaran.
Husni Tamrin, ketika disinggung soal ini tentang koalisi partai yang sudah mendukung dirinya untuk maju sudah ada tiga (3) partai politik yakni Partai Gerindra, Partai Nasdem dan PKB Kabupaten Pelalawan masih dalam tingkat lobi-lobi. Sementara untuk soal pendampingnya sendiri, Husni Tamrin menjawab masih menunggu hasil survey.
Sejauh ini, jelang pilkada di Pelalawan, sudah ada tiga partai yang membuka pendaftaran penjaringan cabup dan wacabup yakni Partai Gerindra, Partai Demokrat dan Partai PAN Pelalawan.
source : RiauCitizen.com